Rabu, 22 November 2017

TIPS MENGHILANGKAN BELANG PADA WAJAH

Assalamu'alaikum teman-teman !!
Oke,untuk postingan yang kedua saya akan membagikan sedikit informasi mengenai tips untuk menghilangkan belang pada wajah.Tentu saja bagi teman-teman yang berhijab pasti ngalamin yang namanya punya kulit wajah yang belang.Dan untuk menghilangkannya,disini saya akan membagikan bagaimana cara membuat masker tersebut.
Yang pertama,kalian harus siapkan kunyit.Boleh kunyit bubuk yang tersedia di pasar tradisional,atau di minimarket mana pun.Boleh juga kunyit yang diparut sendiri,namun sepertinya itu lebih ribet ya :)
Yang kedua,kalian siapkan madu.Usahakan madu murni  :)
Untuk selanjutnya kalian siapkan mangkuk/piring kecil untuk mengaduk bahan tersebut,siapkan sendok kecil,kuas masker(jika akan menggunakan kuas).

Cara membuatnya mudah,kalian pakai 1 atau 2 sendok teh kunyit bubuk,lalu masukkan pada wadah yang sudah disiapkan.Kemudian tambahkan 1 atau 2 sendok teh kurang madu  murni,dan kemudian aduk hingga teksturnya benar-benar pas.Jika terlalu kering atau cair,kalian boleh menambahkan atau mengurangi takaran madunya ya :)
Setelah itu,oleskan masker pada bagian wajah yang menghitamnya saja.Kalian bisa mengoleskannya menggunakan kuas atau langsung pakai jari-jari tangan.



Diamkan selama kurang lebih 20-25 menit,kemudian bilas hingga bersih :)


Oke teman-teman,untuk tips lainnya kalian tunggu pada postingan saya selanjutnya.Termasuk tips menghilangkan warna kuning pada wajah bekas masker tersebut
Assalamu'alaikum :)

Rabu, 25 Oktober 2017

Copas MATERI

Hai teman!
Perkenalkan,nama saya Arin Aprianti

Untuk pertama kalinya saya memposting,saya akan membagikan sedikit cerita atau suatu hal yang menjadi pembekalan saya mengikuti karate.
Menjadi seorang karateka (seseorang yang tergabung karate) bukan hanya untuk mencari sebuah kepopularitasan.Yang terpenting yang harus ditanamkan adalah keyakinan dan keseriusan berlatih.Karateka bukan dipandang dari seberapa cantik,ganteng,dan siapa yang terhebat dan terlemah.
Karateka bukan hanya sekedar mengandalkan dan mengendalikan kuat fisik.Namun juga melatih seberapa kuat melatih dan mengendalikan nafsu.
Selain itu,penanaman jiwa kepemimpinan dan disiplin sangat utama untuk bekal seorang karateka.
Saat seseorang mampu memimpin diri sendiri,maka apa yang mengikutinya pula akan terlatih menjadi seorang yang mampu mengendalikan dan mempimpin diri sendiri tanpa perlu pengendalian lebih dari orang lain.Namun bukan berarti pula jika kita tak memerlukan bimbingan orang lain.



Oke teman,sebagian mungkin tahu dengan kata-kata ini:D,ini adalah sebagian materi dari pengukuhan anggota☺.
Terimakasih telah sukarela membaca  :)